Saat ini pasti banyak yang ingin punya rumah dengan mengusung konsep minimalis bukan?? Karena selain hemat anggaran, faktanya konsep minimalis dapat menghadirkan tampilan yang elegan dan nyaman ditinggali lho sobat timit.. Biasanya dinding ruangan dan tampak depan rumah sering dijadikan fokus utama untuk sisi estetik nih.. Namun, ternyata ada satu lagi sisi ruangan yang juga sering menjadi sorotan yaitu bagian plafon. Salah satunya yang sedang populer yaitu Plafon PVC. Mungkin sebagian dari sobat timit masih ada yang belum tau nih sebenarnya apa sih Plafon PVC itu? Yuk baca dulu penjelasan singkatnya berikut ini.

Apasih plafon PVC?

Plafon PVC dibuat dari bahan Polivynil Chloride  yaitu sejenis polimer yang kerap dijadikan bahan pembuatan pipa air. Di era modern ini, pemanfaatannya meluas termasuk sebagai material utama plafon yang dikenal sebagai plafon anti air dan anti rayap.

Nah, sebelum kita beralih ke kelebihan dari plafon itu sendiri, sobat timit sudah pernah menggunakan plafon PVC atau belum nih? Atau mungkin sudah pernah tahu dari rumah tetangga, saudara atau kantor yang sudah mulai menggunakannya?

Hasil akhir dari pemasangan Plafon PVC dapat menjadikan plafon terlihat lebih mewah dan juga lebih menarik jika dikombinasikan dengan lampu led di beberapa sisinya lho. Tak terbayangkan betapa mewahnya ruang tamu di rumah anda jika sudah menggunakannya

bahan plafon pvc

Terlepas dari itu yuk simak dulu beberapa kelebihan dari Plafon PVC berikut ini yang

1. Anti Rayap dan Air

Plafon PVC dari bahan Polivynil Chloride dengan pori-pori yang rapat lebih tahan terhadap rayap dan juga udara sehingga sangat aman saat musim hujan tiba dan bahan plafon lebih dijamin awet dan tidak akan lapuk seperti bahan lainnya jika terkena air hujan.

2.Berbobot ringan dan perawatan mudah

Plafon yang satu ini punya sifat yang lebih fleksibel dan juga bobot yang ringan. Meskipun punya bobot yang ringan, namun bisa dipastikan kekuatannya tidak kalah dengan material plafon yang lainnya. Selain itu untuk perawatannya sendiri tidak sulit seperti ketika plafon kotor cukup membersihkannya menggunakan lap yang basah dan pastikan juga untuk selalu memeriksa kondisi atap agar ketika bocor dapat segera ditangani dan tidak merusak plafon PVC.

3. Pemasangan cepat

Karena plafon PVC menggunakan sistem knock down atau bongkar pasang dalam pemasangannya, jadi tidak perlu lagi menunggu waktu yang lama untuk menunggu plafon milik anda selesai dipasang. Sudah pasti lebih praktis dan efisien dalam instalasinya.

4. Banyak motif dan model yang dapat diselaraskan dengan warna ruangan

Untuk sobat timit yang terbiasa dengan keselarasan, Plafon PVC cocok menjadi pilihan. Karena punya banyak motif dan warna yang menarik, bisa dipastikan ruangan di rumah Anda akan lebih berwarna. Selain itu, di beberapa sisi plafon juga bisa dikolaborasikan dengan pencahayaan seperti lampu led atau lampu hias lainnya. Pastikan suasana rumah menjadi lebih indah dan nyaman.

5. Awet dan tahan lama

Karena dilapisi dengan bahan polimer isosianat, Plafon PVC menjadi lebih awet dan tahan lama karena tidak akan terurai ataupun lapuk seiring berjalannya waktu. Namun, dengan catatan tetap harus cek kondisi atap secara berkala agar plafon juga tetap dalam kondisi yang baik dalam jangka waktu lama.

Selain banyaknya kelebihan yang dimiliki oleh plafon PVC ini, banyak orang yang menyukainya karena bahannya yang kuat dan tidak mudah pecah. Apalagi kalau sobat timit membeli plafon PVC yang tebalnya 8 mm. Sangat berbeda dengan plafon dengan bahan lain yang mungkin menghancurkan terkena air, panas, kelembapan tinggi, hingga dimakan rayap.

plafon pvc tanpa finishing

Oh ya keunggulan lain dari plafon ini adalah bagian luarnya yang sudah dilapisi finishing warna dan berbagai variasi motif. Jadi sobat tidak perlu mengeluarkan anggaran lagi untuk biaya pengecatan. Cukup pilih warna plafon PVC yang sesuai dengan desain rumah idaman kalian yaa. Jangan sampai warna plafon yang dipilih berbeda dengan warna dinding ataupun warna furniture yang dominan di rumah.

Misalnya jika sobat timit ingin suasana yang menyenangkan dan tidak banyak cahaya, kalian bisa memilih plafon dengan warna gelap. Tapi kalau tanpa lampu saja rumah kalian sudah banyak memantulkan cahaya, banyak kaca atau ruangan terbuka, plafon PVC dengan efek glossy dan doff bisa jadi alternatif yang menarik untuk dipilih.

Plavon PVC terbaik hanya di PT. Tiga Mitra Surabaya

Kesimpulannya, jika sobat timit membutuhkan plafon pvc terpasang, jasa konsultan bangunan, jasa pembangunan ataupun jasa renovasi untuk proyek gedung maupun rumah, anda dapat mempercayakan pengerjaannya kepada PT. Tiga Mitra Surabaya karena seluruh tim renovasi dan pembangunan kami memiliki hasil yang tinggi sehingga proses pengerjaan pun lebih terstuktur, rapi serta dapat dipertanggung jawabkan.

Pasti dengan banyak kemudahan saat transaksi sampai ke pengiriman material dan pengerjaan bangunannya. Untuk menghitung RAB kami tentunya dilakukan oleh Estimator yang sudah berpengalaman dan tidak perlu diragukan lagi.

Kami menjual Plafon PVC merk Suma Plafon dan Tecto dengan banyak warna dan motif yang menarik lho.. Pastinya bisa menjadi solusi untuk memperindah bagian plafon rumah Anda.

Untuk membeli bahan bangunan dari kami, anda dapat memilih untuk bertransaksi melalui telepon , whatsapp , atau melalui tokopedia dan bukalapak untuk anda yang menginginkan keamanan ekstra dalam bertransaksi. Dan dapatkan banyak promo menarik mulai dari bonus kaos hingga cashback uang tunai dari kami.

Jangan ragu untuk membeli material bangunan dari PT. Tiga Mitra Surabaya karena kami adalah Pilihan Cerdas dan Berkualitas untuk Bangunan Anda.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *